[Tanpa judul]

Berbagi :

Tetap Tenang Bunda, Ini Tips Merawat Anak Sakit di Rumah


Saat anak sakit, wajar jika Bunda resah dan kadang tidak fokus pada apa yang harus dilakukan untuk merawat Si Kecil. Yuk, cermati lagi apa yang perlu dan tidak untuk dilakukan agar ia lekas sembuh.
Merawat anak yang sedang sakit memang perlu kesabaran dan ketenangan khusus, ya, Bun. Apalagi untuk bayi dan balita (bawah lima tahun). Meski hanya dirawat di rumah, namun Bunda juga perlu memahami cara tepat merawat Si Kecil, serta mewaspadai tanda atau gejala yang membutuhkan penanganan dokter segera.

Berbagai Hal yang Perlu Dilakukan

Hal pertama yang dapat Bunda lakukan saat merawat Si Kecil yang sedang sakit, yaitu mendengarkan kemauan anak. Misalnya, jika Bunda ingin ia tidur di kamar tetapi anak ingin tidur di sofa. Coba turuti di mana ia merasa nyaman.
Selain itu, Bunda perlu membantu Si Kecil beristirahat dengan nyaman agar lekas pulih, antara lain dengan:
  • Menempatkan anak di ruangan dengan sirkulasi udara yang baik
Baik di kamar ataupun ruangan lain anak Anda dirawat di rumah, Bunda dapat membuka jendela atau memastikan adanya ventilasi agar udara dan angin dapat keluar masuk untuk pertukaran udara yang baik.
  • Memberikan asupan bernutrisi
Pastikan Si Kecil minum air cukup meski ia tidak berselera makan. Jika hari pertama ia tidak mau makan, di hari kedua usahakan agar ia makan meski hanya beberapa suap. Bunda bisa memberinya makan sedikit demi sedikit untuk dihabiskan perlahan. Coba juga untuk memberinya minuman bernutrisi, seperti susu. Selain itu, mengonsumsi sup ayam dapat membantu meredakan pilek dan peradangan.
  • Memastikan anak cukup istirahat
Bantu ia agar dapat istirahat dan tidur lelap dengan membacakan cerita atau memperdengarkan musik yang menenangkan.
  • Tidak sembarangan memberi obat
Bunda, hati-hati ya saat akan memberikan obat kepada Si Kecil. Tidak semua obat, termasuk obat bebas, dapat diberikan pada bayi dan balita. Lebih baik untuk memeriksanya ke dokter, sehingga mendapatkan resep obat yang tepat.
Menemani Si Kecil yang sedang sakit, dapat membuatnya lebih tenang. Apabila sama-sama bekerja, Bunda dan Ayah dapat bergantian izin ke kantor untuk merawatnya. Sebagian orang tua juga kemungkinan dapat memperoleh izin bekerja dari rumah.
Namun, jika Bunda perlu meminta bantuan orang lain untuk menjaga Si Kecil, jangan lupa untuk memberikan informasi secara detail tentang kebutuhan anak. Termasuk daftar resep obat dan buku rekam medis yang mungkin diperlukan, terutama jika anak harus segera dibawa ke dokter.

Gejala-gejala yang Perlu Diwaspadai

Kadang anak cukup istirahat dan dirawat di rumah saja. Tetapi di saat lain perlu segera diperiksakan ke dokter. Ada beberapa gejala yang perlu diwaspadai sebagai tanda anak perlu segera dibawa ke dokter atau unit gawat darurat di rumah sakit:
  • Gangguan pernapasan
Tampak sesak, atau kesulitan bernapas, atau bernapas pendek-pendek dan cepat.
  • Demam tinggi
Demam lebih dari 38 derajat Celcius, terutama jika Si Kecil memiliki riwayat kejang demam. Tapi, bayi kurang dari 3 bulan perlu segera dibawa ke dokter jika mengalami demam.
  • Muntah dan diare terus
Terus menerus muntah dan diare, apalagi jika disertai darah, serta dehidrasi. Bunda juga perlu memeriksakan Si Kecil jika ia tak mau sama sekali mengonsumsi makanan atau minuman.
  • Perubahan status mental
Kejang, tidak sadar, tidak dapat berkomunikasi, atau jika anak tampak gaduh gelisah.
Beberapa kondisi lain yang perlu diwaspadai pada anak yang sedang sakit yaitu tanda-tanda dehidrasi, permukaan kulit atau bibir yang tampak gelap atau kebiruan, kekakuan pada leher, atau batuk yang berkepanjangan. Demikian juga jika anak menderita penyakit kronis yang memburuk, seperti diabetes atau penyakit jantung bawaan.
Selain itu, bila Si Kecil mengalami nyeri kepala hebat, sakit tenggorokan berulang atau tak kunjung membaik, sakit perut, perut tampak tegang atau membuncit, sakit telinga, atau ketika Si Kecil menangis tanpa henti hingga merintih, segera periksa ke dokter atau bawa ke rumah sakit terdekat.
Meski Bunda harus merawat Si Kecil yang sedang sakit, jangan sampai Bunda terlalu lelah dan jatuh sakit juga. Bergantian dengan Ayah atau anggota keluarga lain, dapat memberikan waktu untuk Bunda beristirahat.
Nah jadi tidak perlu resah dan bingung lagi saat Si Kecil sakit ya, Bunda. Dengan perawatan yang tepat dan efektif, semua anggota keluarga dapat kembali sehat dan beraktivitas.
Demikian artikel ini untuk info lebih lanjut bisa klik disini


#waspadapenyakitanak#anaksehat#perkembangananakanak#pertumbuhananak



Playgroup Tk Tadika Puri

  

Daftar Isi [Tutup]

    Lebih baru
    Lebih lama

    0 Komentar

    Posting Komentar