Ternyata!!!Ada 6 Pendapat Mengenai Sikap yang harus dimiliki guru

Berbagi :

Ternyata!!!Ada 6 Pendapat Mengenai Sikap yang harus dimiliki guru

Menurut Abdul Kadir Munsyi, M. Nasyai Hasyim dan Mukhrim
 Menurut mereka sikap guru yang baik adalah:

  • guru bersikap wajar (tidak dibuat-buat)
  • guru tidak berlagak seperti gembala yang memelihara kambingnya
  • guru tidak menganggap murid sebagai musuhnya
  • guru tidak bergerak kaku atau meniru guru-guru yang lain yang sukses, tetapi bergeraklah sewajarnya apa adanya sesuai dengan kepribadian kita masing-masing.
  • guru boleh bergerak bebas, tidak merasa takut asal sopan.
  • guru jangan seperti patung, hanya diam diri dalam satu tempat. Kelas adalah kepunyaan guru dan murid-murid bersama,.berdirilah pada tempat dimana semua kelas dapat melihat dan mendengarkan suara guru.
  • pada waktu ujian atau tes guru jangan bersikap seperti polisi yang mengawasi maling atau seperti kucing mengintai tikus, bersikaplah santai tapi waspada

.

Menurut Alvin W. Howard,Guru harus memiliki sikap sebagai berikut:
  • guru harus bersikap respek terhadap apa yang sedang terjadi disekitarnya
  • antusias, baik terhadap vaknya, kelasnya, tugasnya dan sesama yang berhubungan dengan hal mengajar
  • guru harus berbicara jelas, pasti dan dapat menghubungkan dirinya dengan murid-muridnya
  • tertarik kepada murid sebagai individu
  • memiliki pengetahuan dan sumber yang cukup
  • tidak bertindak sarkatis dan kasar
  • tidak pilih kasih didalam kelas
  • harus menghindari kemalasan dan ketidaktetapan waktu datang kesekolah.


Menurut M. Ngalim Purwanto, sikap yang harus dimiliki oleh seorang guru adalah:
  • Guru harus bersikap adil
  • Guru harus percaya dan suka kepada murid-muridnya
  • Guru harus sabar dan rela berkorban
  • Guru harus mempunyai pembawaan (gezag) terhadap anak didiknya
  • Guru harus bersikap baik terhadap teman-temannya dan masayarakat.


Menurut Nana Sujana seorang guru harus bersikap:
  • Menghargai pekerjaannya sebagai seorang guru
  • Mencintai dan memiliki perasaan senang terhadap mata pelajaran yang dibinanya
  • Bersikap toleransi terhadap sesama teman profesinya
  • Memiliki kemampuan yang keras untuk meningkatkan hasil pekerjaannya.


Menurut KH. M. Hasyim Ash’ari, sikap yang harus dimiliki seorang guru adalah:
  • Guru harus membangun niat dan tujuan yang luhur demi mencari ridlo Allah
  • Guru hendaknya bersabar dan tidak menyurutkan semangat dalam memberikan pengajaran kepada siswanya
  • Guru memberikan nasihat kepada anak didiknya akan pentingnya memiliki niat yang tulus dalam belajar
  • Guru hendaknya memberi dorongan kepada para siswanya agar tekun dan bersungguh-sungguh didalam belajar serta mengatur waktu dengan baik
  • Guru harus mencintai para siswanya sebagaimana ia mencintai dirinya sendiri, berusaha memenuhi kemaslahatan siswanya, serta memperlakukan mereka dengan baik sebagaimana ia memeperlakukan anak-anaknya sendiri yang amat disayanginya
  • Guru hendaknya bersabar dalam menghadapi kekurangan dan ketidak sempurnaan anak didiknya dalam beretika
  • Guru mendididik dan memberi pelajaran kepada anak didiknya dengan penjelasan yang mudah dipahami. Sesuai dengan kemampuan mereka
  • Guru bersungguh-sungguh dalam memberikan pengajaran dan pemahaman kepada anak didiknya
  • Guru memberikan pertanyaan-pertanyaan kepada anak didiknya melalui latihan, dan tidak segan-segan memberikan hadiah kepada siswa yang mampu menjawab pertanyaan dengan benar
  • Guru memberi motivasi agar siswa tetap tekun dan meningkatkan belajarnya
  • Guru mampu menyelami kondisi dan pemahaman serta perkembangan pemikiran anak didiknya sebelum memberi materi lebih lanjut
  • Guru bersikap adil, tidak pilih kasih atau membedakan antara siswa yang satu dengan yang lainnya
  • Guru memberikan kasih sayang dan perhatian terhadap siswanya
  • Guru membiasakan diri sekaligus memberikan contoh kepada siswa tentang cara bergaul yang baik, seperti mengucapkan salam, berbicara baik dan sopan, tolong-menolong, dan lain sebagainya

Sikap-sikap guru yang baik dalam mengajar menurut Sungging Handoko adalah:
  • Sikap berpakaian
Sebaiknya seorang guru berpakaian sopan, sederhana tetapi terpelihara. Jangan mengenakan celana napoleon atau bergaun you can see dimuka kelas, jangan berpakaian mewah atau gemerlap.
  • Sikap dimuka kelas
1.guru harus bersikap tegas dan bijaksana, agar suasana kelas menjadi tenang dan kegiatan belajar- mengajarpun berjalan dengan lancar
2.jangan terlalu banyak menggunakan gerak tangan waktu berbicara
3.jangan berbicara terlalu keras dan jangan pula berbicara terlalu pelan atau lemah
4.bergeraklah dengan tangan dan berbicaralah dengan suara yang sedang dan jangan ribut
5.bergembiralah selalu
6.tunjukanlah semua pertanyaan kepada semua siswa dan baru kemudian tunjuklah seseorang murid untuk menjawab
7.berani memandang tiap-tiap murid (matanya)
8.jangan bersikap putus asa
9.usahakanlah murid-murid bekerja sendiri
10.ciptakanlah suasana kelas yang baik
11.jangan memberi hukuman badan
  • Sikap sabar 
Guru harus bersabar dalam mehadapi murid-muridnya, tanpa menggunakan emosi dalam bertindak terhadap anak didiknya.
d.Sikap yang mengejek murid
Guru tidak mengejek, mencela, mengeluarkan kata-kata kasar yang dapat mematahkan semangat belajar murid, karena hal itu akan memperhambat kemajuan potensi dalam diri anak.
  • Sikap yang lekas marah harus dihindari oleh guru, karena hal itu akan menimbulkan hal yang tidak baik.
  • Sikap yang memberi hukuman badan 
Menurut peraturan sekolah, guru dilarang memberi hukuman badan, umpamanya memukul, menendang, melempar benda keras, dll karena hal itu dapat menimbulkan rasa tidak senang dalam diri anak didik terhadap gurunya, serta timbul rasa takut terhadap guru.
  • Bersikap jujur dan adil
Sebagai seorang guru barlakulah jujur dan adil, jangan membedakan antara murid yang satu dan yang lain. Bertindak jujurlah terhadap anak didiknya dan orang lain.
  • Sikap yang memberi larangan
Guru yang baik janganlah melarang, sebab biasanya perintahnya akan dianggap sebagai ancaman bagi anak didik. Larangan yang terlalu banyak dapat menimbulkan kemungkinan besar anak didik melanggar peraturan tanpa disadari oleh murid-muridnya.
  • Sikap guru yang bertanggung jawab
Seorang guru harus dapat bertanggung jawab demi masa depan perkembangan anak didiknya. Bila seorang guru tidak mempunyai rasa tanggung jawab akan banyak memepengaruhi perkembangan pada diri anak didik.








LPGTK - Tadika Puri

  




#lembagapendidikangurutk
#tadikapuri
#gurutkindonesia
#tadikapurithebest
#sekolahgurutkterbaik
#gurutktadikapuri
#Lpgtktadikapuri

Daftar Isi [Tutup]

    Lebih baru
    Lebih lama

    0 Komentar

    Posting Komentar