bolehkah pilot berkacamata

Berbagi :
Bolehkah Pilot Berkacamata?
Mengenai Pilot Berkacamata
Ketika ada recruitment dari maskapai, jarang sekali ada maskapai yang meminta seorang pilot mempunyai berat badan ideal, tidak berkacamata, dan mempunyai tinggi minimal.
Nah, untuk mengetahui apakah pilot boleh berkacamata atau tidak, silahkan simak penjelasan mengenai kesehatan yang berkaitan dengan kesehatan mata seorang pilot sebagai berikut
Menurut Standar Kesehatan dan Sertifikasi atau Medical Certification, seorang pilot harus memenuhi syarat, diantaranya adalah:

  • Jarak ketajaman visual adalah 20/20 kaki atau 6/6 meter atau lebih bagi setiap mata masing-masing secara terpisah dengan atau tanpa lensa kontak atau koreksi.
  • Pengelihatan jarak dekat minimal adalah 20/40 atau lebih dari itu, jaeger 2 pada jarak 16 inci pada masing-masing mata, dengan atau tanpa menggunakan lensa koreksi.
  • Memiliki lapangan pandang yang normal.
  • Memiliki kemampuan untuk melihat warna-warna yang diperlukan untuk melakukan tugas sebagai personil penerbangan dengan aman atau tidak terbukti memiliki gangguan buta warna pada warna-warna tertentu.
  • Tidak memiliki riwayat patologis akut atau kronik pada setiap mata yang dapat mengganggu fungsi mata untuk bekerja normal, yang mungkin dapat mejadi lebih berat, atau diduga dapat berakibat lebih fatal ketika melakukan penerbangan.
  • Memiliki hubungan vergencephoria dan bifoveal fixation yang cukup untuk mencegah pecahnya suatu fusi pada kondisi yang kemungkinan terjadi saat melaksanakan tugas.

Kalau perlu memakai lensa koreksi (lensa kontak atau kacamata) untuk pandangan 20/20, maka orang tersebut memenuhi syarat hanya dalam kondisi saat menggunakan lensa koreksi saat waktu bertindak menggunakan hak istimewa yang ada dalam sertifikat penerbangan yang dimilikinya.
Kalau pilot berusia 50 tajun atau lebih, jarak pengelihatan terdekat adalah 20/40 atau lebih baik, sama seperti pada jarak 16 inci dan 32 inci untuk masing-masing mata, dengan atau tanpa menggunakan lensa koreksi.info lebih lanjut klik disini.

Global Aviation Scool

  


#pilotthebest #pilotganteng #gajipilot #sukajadipilot #pengenjadipilot
#pilotishero

Daftar Isi [Tutup]

    Lebih baru
    Lebih lama

    0 Komentar

    Posting Komentar