hal-hal yang biasanya akan timbul saat akan terbang dalam cuaca buruk
hal-hal yang biasanya akan timbul saat akan terbang dalam cuaca buruk
1. CARI INFORMASI PENERBANGAN
Anda bisa menghubungi pihak maskapai baik melalui telepon atau media sosial untuk menanyakan status penerbangan terkait cuaca yang sedang buruk. Dengan begitu, Anda bisa merencanakan dan memprediksi waktu kedatangan di tempat tujuan.
2. CARI INFORMASI CUACA DI TEMPAT TUJUAN
Jika lokasi Anda berangkat sedang dalam cuaca buruk, jangan lupakan kondisi cuaca di bandara atau tempat tujuan. Anda bisa mencari informasinya dari situs berita online, media sosial atau bertanya kepada teman yang sedang berada di sana. Tindakan ini dapat membantu Anda mengantisipasi hal yang perlu dilakukan seperti menyiapkan jaket atau sweater setibanya di tempat tujuan.
3. KABARI KELUARGA
Sebaiknya kabarkan dulu kondisi Anda sebelum terbang kepada keluarga. Kabari soal cuaca atau kondisi para penumpang kepada keluarga atau orang terdekat. Ini pun bertujuan, supaya pihak keluarga atau orang terdekat bisa mengetahui kondisi terakhir pesawat jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
4. MEMATUHI ARAHAN KRU KABIN
Hal yang terpenting adalah dengarkan instruksi awak kabin saat Anda telah berada di dalam pesawat. Jangan gunakan peralatan elektronik saat lepas landas dan mendarat. Jika pesawat mengalami guncangan/turbulensi dan awak kabin sudah mengumumkan untuk mengenakan sabuk pengaman, segeralah kenakan sabuk pengaman agar hal-hal yang tidak dinginkan bisa dihindari. Jangan jadi penumpang nakal yang membangkang.
5. BERPIKIR POSITIF
Pikiran Anda bisa saja dipenuhi hal-hal negatif soal keselamatan saat cuaca buruk. Percayalah, itu tidak akan membantu untuk memperbaiki cuaca kembali normal. Jangan pula terlalu banyak menganalisa tentang kondisi yang sedang terjadi karena ini akan membuat Anda lebih panik. Apalagi Anda bukan seorang ahli penerbangan. Berpikirlah positif dan percayakan urusan ini pada pilot dan awak kabin yang berpengalaman.bila anda minat jadi pilot klik disini.
Global Aviation Scool
#pilotthebest
#pilotganteng #gajipilot #sukajadipilot #pengenjadipilot
#pilotisheroDaftar Isi [Tutup]
0 Komentar
Posting Komentar