4 Efek Negatif Coklat Bagi Anak-Anak
Efek negatif coklat bagi anak
Coklat merupakan salah satu makanan favorit semua kalangan di dunia. Baik anak-anak hingga orang tua semuanya menyukai coklat. Tapi anak-anaklah yang paling menyukai segala bentuk makanan dari coklat.
Karena rasanya yang sangat manis akhirnya coklat dinobatkan sebagai makanan favorit anak-anak saat ini. Tapi ternyata ada beberapa efek negatif yang akan muncul jika anak kita terlalu sering mengkonsumsi coklat.
Efek negatif tersebut terutama berpengaruh besar terhadap alat pencernaan sang anak. Apalagi jika makan coklatnya secara berlebihan, maka bisa dipastikan akan semakin banyak efek negatif yang muncul.
Berikut 4 efek negatif coklat bagi anak-anak:
- Coklat dapat menyebabkan sakit perut dan bahkan DiareSiapa sih yang pengen anak kita terkena sakit perut dan diare? Tentu tidak ada orang tua yang ingin anaknya mengalami sakit perut dan diare secara bersamaan.Faktanya banyak anak-anak yang mengalami mual sakit perut serta diare parah setelah minum coklat. Hal ini karena mereka terlalu berlebihan mengkonsumsi coklat sehingga tidak memperhatikan kadar keasamannya.Makan coklat harusnya tidak boleh terlalu berlebihan.
- Menyebabkan anak-anak alergi terhadap makanan lainSeringnya anak-anak mengkonsumsi coklat seringkalo membuat anak kita alergi terhadap makanan lainnya. Mereka akan mulai menghindari sayur-sayuran dan buah-buahan karena mereka rasa makanan tersebut tidaklah manis.Seharusnya sebagai orang tua yang baik tidak membiarkan anaknya makan coklat secara berlebihan. Makan coklat juga harus diimbangi dengan pola hidup sehat dan teratur.
- Coklat mampu membuat kerusakan pada gigiAda yang pernah dimarahin ibu guru karena sering makan coklat waktu kecil? Kemarahan ibu guru tersebut memang ada alasannya. Hal itu karena bu guru tidak ingin kita mengalami ompong pada saat pertumbuhan gigi.Ini karena saat anak-anak tumbuh, gigi mereka otomatis juga tumbuh dan berkembang. Jika terlalu banyak mengkonsumsi coklat tentu gigi akan menjadi keropos karena zat manis yang telalu banyak.
- Coklat mampu membuat obesitasFakta coklat membuat perut anak kita menjadi gemuk memang benar adanya. Hal ini karena anak-anak terlepas dari kontrol orang tuanya saat sedang mengkonsumsi makanan manis tersebut.Jika anak-anak terlalu berlebihan makan coklat maka lemak yang ada di dalam coklat akan menumpuk dengan sangat banyak di dalam tubuh. Jika dilakukan terus-menerus tentu akan sangat berbahaya bagi kesehatan si kecil.
Nah itu dia 4 efek negatif coklat bagi anak-anak. Semoga bermanfaat.
Playgroup Tk Tadika Puri
Daftar Isi [Tutup]
0 Komentar
Posting Komentar