[Tanpa judul]
4 Tips Kiat Agar Anak Cerdas Sejak Dini
Orang tua mana yang tidak ingin anaknya cerdas? Tentu menjadi suatu kebanggaan bagi semua orang tua saat anaknya tumbuh manjadi anak yang cerdas. Lalu bagaimana caranya agar anak cerdas?
1. Rencanakan lebih dini sejak calon ibu belum mengandung dengan memperhatikan asupan makanan bergizi dan komposisi nutrisi yang lengkap, sehingga ketika hamil, dari segi fisik sudah siap dan proses kehamilan akan berlangsung optimal secara nutrisi. Asupan makanan bergizi dan nutrisi yang lengkap tentunya harus tetap dijaga saat ibu hamil, sehingga ibu hamil terhindar dari penyakit yang akan mengganggu pertumbuhan dan perkembangan anak dalam kandungannya.
2. Ciptakan suasana hati yang kondusif untuk merangsang perkembangan bayi dalam kandungan. Seorang ibu harus menerima kehamilan dengan hati yang ikhlas dan bahagia. Biasanya ibu hamil yang bekerja, tanpa disadari, merasa terbebani dan khawatir kehamilannya akan mengganggu pekerjaannya. Ia sebenarnya ingin hamil, tapi disisi lain juga merasa terganggu dengan kehamilannya. Suasana hati tersebut adalah salah satu yang tidak kondusif.
3. Usia kehamilan diatas 6 bulan, saat itu jaringan struktur otak bayi sudah mulai berfungsi. Berikanlah rangsangan dan sentuhan secara sengaja kepada bayi dalam kandungan. Karena secara emosional akan terjadi kontak. Jika ibunya gembira dan senang, dalam darahnya akan melepaskan neo transmitter zat-zat rasa senang, sehingga bayi dalam kandungannya juga akan merasa senang, dan berlaku sebaliknya jika ibu selalu merasa tertekan dan stress. Yang paling baik adalah stimulasi berupa suara-suara, elusan, dan nyanyian yang disukai si ibu. Dengan stimulasi positif, selain memang dapat meningkatkan kecerdasan anaksejak dalam kandungan, juga dapat menimbulkan kedekatan antara ibu dan anak.
4. Hindari minum obat-obatan yang "katanya" bisa merangsang perkembangan dan kecerdasan otak bayi. Daripada memberikan obat-obatan yang sebenarnya tidak memberikan bepengaruh apa-apa, lebih baik maksimalkan kiat seperti tersebut di atas.
Demikian artikel ini untuk info lebih lanjut bisa klik disini
#pertumbuhananak#perkembangananak#anaksehat#anakpintar
Daftar Isi [Tutup]
0 Komentar
Posting Komentar