5 Manfaat Salad untuk kesehatan anak

Berbagi :





Apa yang Anda pikirkan ketika mendengar kata “Salad"? Banyak dari Anda tentu akan mengatakan bahwa salad merupakan makanan yang umumnya dikonsumsi oleh orang vegan atau vegetarian. Selain itu, Anda juga bisa mengatakan bahwa salad merupakan makanan yang dimakan ketika hendak menjalankan diet.
 
Kedua pemikiran tersebut tidaklah salah karena memang salad banyak dikonsumsi oleh mereka yang vegan atau vegetarian, dan juga mereka yang hendak menurunkan berat badan. Namun, bisa diperjelas lagi bahwa salad merupakan jenis makanan yang dibuat dari berbagai jenis sayuran atau buah untuk mencukupi nutrisi berupa mineral dan vitamin ke dalam tubuh. Dengan pengertian ini, salad tidak hanya dikonsumsi oleh orang-orang tertentu, tapi semua orang juga bisa mengonsumsi salad tergantung dengan jenis dan keinginannya.
 
Biar begitu, jangan pernah remehkan kandungan nutrisi yang bisa didapat dari semangkuk salad. Beragam nutrisi bisa tercukupi bagi tubuh Anda dari rasa dan kenikmatan salad yang Anda nikmati. Memangnya apa sih manfaat dari salad yang bisa didapat? Apakah Anda juga perlu makan salad setiap hari? Yuk, pahami lebih jauh soal salad di dalam artikel ini!

  • Salad Kaya Akan Serat

Tidak dipungkiri bahwa tubuh kita juga membutuhkan serat dalam memaksimalkan kerja metabolisme di dalam tubuh. Serat dalam sayuran atau buah-buahan yang terdapat di dalam salad dapat meningkatkan kerja sistem pencernaan sehingga penyerapan makanan bisa dilakukan dengan lebih baik. 

Selain itu, makan makanan yang mengandung serat tinggi dapat menurunkan kadar kolesterol tubuh dan menghindarkan Anda dari konstipasi atau susah buang air besar. Barbara Rolls, Ph.D mengatakan bahwa makanan yang kaya akan serat dapat membuat Anda kenyang lebih lama dan membantu menurunkan berat badan. 

  • Salad Mencukupi Kebutuhan Vitamin & Mineral

Tubuh Anda membutuhkan vitamin dan mineral penting untuk menjaga kesehatan organ-organ penting seperti mata, telinga, jantung, dan hati. Vitamin dan mineral penting tersebut bisa Anda dapatkan dalam semangkuk salad nikmat yang tersaji di depan Anda. 

Sebut saja, vitamin A, B6, B12, dan C bisa Anda dapatkan di dalam salad sayuran atau buah-buahan. Vitamin A baik untuk kesehatan mata, vitamin B6 & B12 berguna untuk menyehatkan aliran darah, kulit, dan sistem saraf pusat, sementara vitamin C digunakan untuk memperkuat sistem imun dan membantu menghadang kanker.  

  • Salad Dapat Menghindarkan Kanker

Sebuah studi oleh National Cancer Institute menyebutkan bahwa orang yang memasukkan banyak sayuran dan buah dalam dietnya mempunyai resiko lebih rendah untuk mengidap kanker. Kandungan antioksidan (vitamin C, vitamin E, asam folat, lycopenealpha- dan beta-carotene) dapat membantu menangkal serangan kanker akibat radikal bebas. 

Selain itu, vitamin dan mineral alami dari sayuran dan buah bisa menjadi obat alami dalam menyerang sel-sel kanker di dalam tubuh Anda. Jenis sayuran dan buah yang dianjurkan antara lain apel, biji-bijian, tomat, wortel, pear, kale, plum, dan aneka berry.

Salad Menyehatkan dan Memaksimalkan Fungsi Otak

Otak merupakan pusat dari seluruh fungsi dalam tubuh Anda. Oleh karena itu, amat penting untuk menjaga kesehatan otak untuk tetap berfungsi prima dan baik. Mengonsumsi salad bisa menjadi salah satu cara untuk menjaga kesehatan otak. 

Dilansir dari The New York Times, zat hijau daun yang terdapat dalam sayuran di salad memiliki manfaat untuk meningkatkan kerja sel otak dan menghindarkan dari penyakit-penyakit otak seperti demensia, Alzheimer, ataupun kanker otak. Beberapa jenis sayuran yang diajurkan dalam salad Anda antara lain kale, bayam, dan kol. 

  • Salad Menurunkan Kalori dan Membantu Sukseskan Diet

Jika Anda mempunyai goals untuk menurunkan berat badan, salad perlu menjadi salah satu jenis makanan yang Anda masukkan dalam diet sehat. Anda bisa mulai dengan salad yang mengandung banyak sayuran hijau. Selain mengandung banyak nutrisi di dalamnya, sayuran hijau tinggi akan serat sehingga membuat Anda kenyang lebih lama. Serat ini juga yang membantu menahan rasa lapar Anda.

Selain itu, asupan salad dalam jumlah cukup sebagai pengganti makanan Anda membantu Anda mengurangi jumlah kalori yang dimasukkan setiap harinya ke dalam tubuh. Hal ini juga bisa membantu menurunkan berat badan perlahan-lahan. 

Salad merupakan sajian yang terdiri dari sayuran dan buah-buahan yang menyimpan banyak nutrisi dan manfaat bagi tubuh Anda. Semakin sering Anda mengonsumsi salad, semakin banyak pula kandungan alami yang Anda dapatkan. 

Biar begitu, perhatikan porsi dan asupan salad yang Anda makan agar tidak malah menimbulkan penyakit. Hindari menambahkan gula buatan untuk menambah rasa manis pada salad. Anda bisa tambahkan buah atau madu sebagai pemanis alami. 

Untuk memberikan rasa pada salad, Anda juga bisa menambahkan aneka dressing ke dalam salad Anda. Dressing ini sudah disesuaikan dengan salad yang Anda sukai: Ada French dressingItalian DressingThousand Island dressing, atau Ranch dressing. Jika Anda kebingungan mencari aneka dressing yang pas untuk salad, Anda bisa cari dan temukan di Lemonilo. Ada banyak jenis dressing yang bisa Anda pilih dan sesuai dengan selera Anda. 

Playgroup Tk Tadika Puri

  

Daftar Isi [Tutup]

    Lebih baru
    Lebih lama

    0 Komentar

    Posting Komentar