Manfaat Anak Laki-Laki yang Dekat dengan Ibu
1. Nilai Akademis Baik
Mengungkapkan isi hati terkadang susah untuk dilakukan oleh anak laki-laki. Padahal, tidak jarang dari mereka didera berbagai permasalahan, salah satunya adalah masalah akademik. Ketika seorang anak terbuka dengan Ibu mengenai permasalahannya di sekolah, ia akan langsung mendapatkan solusi yang bisa dipraktikkan dari sudut pandang orang dewasa. Selain itu, Ibu juga bisa berperan sebagai tutor di rumah sehingga nilai anak akan membaik.
2. Mempunyai Pekerjaan Mapan di Masa Depan
Anak laki-laki yang dekat dengan Ibu akan cenderung lebih komunikatif dan kuat secara mental. Hal tersebut sesuai dengan kebutuhan ekonomi saat ini. Memiliki mental baja dan berani berpendapat akan memudahkan anak untuk mendapatkan karir yang cemerlang.
3. Bertanggung Jawab terhadap Keluarga
Selanjutnya, manfaat anak laki-laki yang dekat dengan Ibu memiliki kepedulian yang tinggi. Dr. William Pollack, seorang profesor bidang psikologi di Harvard University, mengatakan, anak laki-laki yang dekat dengan Ibu kelak akan menjadi pria yang bersedia untuk melakukan pekerjaan perempuan, seperti menyapu, mencuci piring, menyiapkan makan bahkan memasak. Selain itu, kedekatan Ibu dengan anak laki-laki dapat membuat mereka menjadi lebih mengerti perasaan perempuan.
4. Mengerti Arti Maskulinitas dengan Baik
Bagi sebagian anak laki-laki, maskulinitas sering dihubungkan dengan kondisi fisik yang bagus serta pribadi yang dingin, tegas dan keras kepala. Hal ini akan berubah jika ia dekat dengan ibu. Ketika ia dekat dengan Ibu, pemahaman terhadap maskulinitas akan diperjelas dengan indikator perilaku mulia, seperti tidak mudah menyerah, bertanggung jawab, bijak, perasa, dan menerima pendapat tanpa harus menjatuhkan.
5. Rasa Empati dan Lebih Pintar Mengendalikan Emosi
Seorang anak laki-laki yang dekat dengan ibu cenderung lebih terbuka, mudah mengekspresikan emosi, serta percaya diri. Selain itu, pelukan Ibu terbukti dapat meningkatkan kepekaan serta rasa simpati dan empati anak terhadap orang lain. Kenapa bisa? Penelitian klinis dan psikologis menunjukkan bahwa pelukan antara orang tua, khususnya ibu dengan anak dapat meningkatkan kecerdasan otak anak, merangsang produksi hormon oksitosin yang berfungsi untuk menghasilkan perasaan tenang dan bahagia, serta membantu mengeluarkan zat berbahaya dari otak.
bila ingin tau lebih dalam bisa klik disini.
bila ingin tau lebih dalam bisa klik disini.
Playgroup Tk Tadika Puri
Daftar Isi [Tutup]
0 Komentar
Posting Komentar